#

Kreasi
Berita seputar Kampus Universitas Islam Negeri (UIN) Alauddin Makassar

Sepatah Kata

01.27
Assalamu alaikum Wr. Wb.

Puja dan puji syukur kehadirat Allah SWT. yang telah melimpahkan rahmat dan karunianya, shalawat serta salam kepada Nabi Muhammad SAW. sebagai sang revolusioner sejati yang menyampaikan pesan dan informasi kepada seluruh umatnya menuju jalan yang diridhoi Allah SWT. dan semoga kesabaran, akhlak, kasih sayang, kebersamaan dan keseriusan beliau tertanam dalam diri kita semua.

Alhamdulillah, senang sekali rasanya Kreasi bisa terbit dalam versi online untuk pertama kalinya memberikan informasi dengan sajian yang berbeda buat sahabat sekalian. Di dalamnya kami sajikan beberapa informasi baik lingkungan fakultas maupun kampus, juga tentang teknologi, agama dan sebagainya yang tentunya dalam rubrik yang berbeda. Sesuai dengan motto kami "Kreatifitas Anak Komunikasi", tampil dengan kreatifitas sendiri dalam penyajiannya. Semoga apa yang disajikan bisa diterima dan bermanfaat bagi kita semua. Amien !
Wassalamu alaikum Wr. Wb.
Read On 0 komentar

Search engine dalam genggaman

07.01
Apakah anda salah seorang penikmat internet? Jika jawabanya Ya, pasti anda tidak asing lagi dengan mesin pencari informasi (search engine) besutan google, yahoo, wikipedia, dan lain sebagainya. Fitur inilah yang sering digunakan oleh masyarakat termasuk pelajar dalam mencari informasi, referensi matakuliah bahkan penyelesaian singkat dalam menyelesaikan tugas-tugas. Untuk menikmatinya, sebenarnya anda tidak perlu jauh-jauh ke warnet.

Cukup dengan memanfaatkan handphone, anda sudah bisa mengaksesnya kapan saja dan dimana saja. Tapi tentu saja dengan bantuan sebuah aplikasi yang bernama "Opera Mini". Dengan opera mini, anda bisa menggunakan HP sebagai mesin pencari informasi, selain itu anda bisa mengirim dan menerima email, membuka sites website, blogsite, dan masih banyak lagi fitur yang ditawarkan. Bagi pemilik HP yang support dengan JAVA, anda bisa dengan leluasa menggunakan fitur ini.

Untuk mendapatkan aplikasi mutakhir ini, download dengan mengunjungi situs web di komputer. Kunjungi sites http://ponselzone.blogspot.com/2009/01/try-to-klik.html, atau bisa juga langsung dari browser HP anda dengan mengunjungi sites http://operamini.com. Anda tidak perlu khawatir untuk mendapatkannya karena aplikasi ini gratis alias tak berbayar. Setelah aplikasi ini terinstal di HP, pada tahap awal, aplikasi ini akan melakukan tes jaringan GPRS.

Setelah proses ini berjalan hingga 100%, sekarang anda bisa menggunakan aplikasi ini. Tapi ingat, syarat utama pemanfaatan software ini adalah penggunaan jaringan GPRS. Selamat mencoba ! -Untuk mengetahui HP yang support JAVA atau tidak, baca majalah/tabloid-tabloid handphone-.
(Husain,pemerhati Teknologi Ponsel)
Kenali tentang JAVA !

Untuk mendownload Software dan Game gratis untuk ponsel, Silahkan klik alamat berikut :
http://ponselzone.blogspot.com



Read On 0 komentar

Sepatu Tuhan Untuk Sang Pemimpin

05.12
Perdebatan tentang Tuhan menjadi wacana yang tak pernah henti menghiasi setiap jengkal peradaban manusia, eksistensi ketuhanan sebagai entitas yang menggerakkan segala yang bergerak adalah subtansi Dari kemahakuasaan. Tak pelak seruan, pujian dan variasi ritual menjadi symbol pemujaan yang senantiasa menjadi pertentangan disetiap pangkal dan penghujung abad di pelanet ketiga. Konsepsi Ketuhanan hadir disetiap manusia untuk menyemai kasih dan kebaikan, hal ini merupakan ajaran lisensi dari Tuhan secara universal disetiap deretan bait kitab-kitab suci, yang tidak untuk dipertentangkan tapi layak untuk didiskusikan.

Kemanusiaan bukanlah entitas yang layak disejajarkan dengan ketuhanan, karena ketuhanan menghadirkan konsepsi kehidupan dan kemanusiaan serta kekuasaan. Kekuasaan dalam konsepsi kemanusiaan adalah refleksi pengimplementasian nilai-nilai ketuhanan dalam ruang kehidupan sebagai agenda estafet keterwakilan Tuhan dimuka bumi. Kekuasaan dan sinergitas kemanusiaan yang berketuhanan, seyogyanya diaplikasikan dalam bentuk kepemimpinan yang berkesesuaian dengan amanah dan tanggung jawab manusia, sebagai persembahan ritual, berupa ibadah kepada Tuhan.

Pemimpin adalah pilihan rakyat, suara rakyat adalah suara Tuhan, pameo ini selalu mewarnai resepsi pesta politik tahunan yang terpajang disetiap sudut jalan dihamparan seribu mata yang memandang, tak sedikitpun orang kagum, kagum bukan karena programnya, tapi maknah slogan menjadi identitas yang bernuansa menjatuhkan menjadi hamparan warna pelangi yang tidak lagi indah dipandang, mungkin ini adalah semboyan kemajuan demokrasi yang harus dijunjung tinggi, sebagai bentuk penghambaan diri kepada Tuhan atas nama kekuasaan atau karena Tuhan tak lagi hadir dalam maknah setiap symbol – symbol yang berwarna itu, meskipun akhirnya rakyat menjadi objek eksplorasi politik demi menjejali setiap jengkal kekuasaan atas nama Tuhan (rakyat).

Kepemimpinan (Imamah) dan Pemerintahan

Kepemimpinan atau Imamah (dalam konsepasi kenabian) adalah pemandu dan pemimpin keagamaan yang dimandat langsung oleh Tuhan seperti nabi disetiap kitab suci. Namun berakhirnya kenabian tidak berarti berakhirnya kepemimpinan ilahia. “Sesungguhnya aku akan menjadikanmu imam bagi seluruh manusia” (Qs. Albaqarah :124) . Argumen ini adalah catatan bahwa antara imamah dan kenabian adalah dua misi yang berbeda dan kondisi yang berbeda sehingga konsepsi ini menunjukkan bahwasannya tugas seorang imam adalah mengawasi, memimpin dan memperhatikan orang-orang yang menerima kepemimpinanya. Dalam keyakinan syiah, antara kenabian dan pemimpin (Imamah) adalah pembawa risalah dan penunjuk jalan bagi manusia, sehingga kepemimpinan ilahia dan Imamah tak pernah ada akhirnya sepanjang kehidupan manusia. ( Murthadah Muttahari : Manusia dan Alam Semesta ).

Kepemimpinan dalam paradigma agama, menuntut adanya toleransi yang diteransformasikan melalui korelasi antara normatifitas wahyu dengan historisitas manusia, sehingga jarak antara kebebasan manusia dan keharusan universal mampu direduksi dan disejajarkan melalui toleransi, untuk meminimalisir kenyataan getir masyarakat, berupa tuntutan hidup yang terasa sulit dan krisis yang menggurita. Agama dalam setiap untaian kalimatnya adalah makna dari setiap kata yang merefleksikan keadilan, kedamaian dan keindahan, agama yang rasional dan mampu menjawab setiap jengkal permasalahan manusia adalah agama yang mampu eksis ditengah persaingan global serta Agama yang mampu menemukenali dan memproteksi fenomena social ekonomi, sosio politik dan sosio-kultural ( Harun nasution). Kuasa agama akhirnya tak berhenti dalam sebuah retorika dakwah yang bersenada dengan jargon kekuasaan akan tetapi mampu teraplikasikan dalam realitas empirik kemanusiaan, sebagai wujud tanggung jawab sang pemimpin, yakni pemimpin yang bertuhan.

Akhirnya, kembali pada sebuah kata. Kata adalah visualisasi dari maknah empirik yang lahir dari sebuah kesepakataan, kesepakatan untuk menghadirkan maknah hidup dalam rangkaian symbol yang berdialektika dengan perinsip dan etika kapital. Ketika kata memilih kekuasaan sebagai visualisasi dari tulisan ini, maka kekuasaan bukan untuk saya atau anda, kekuasan bukan pula untuk golongan atau komunitas tertentu, karena kekuasaan bukan untuk siapa- siapa, tapi kekuasaan milik rakyat, karena suara rakyat adalah suara tuhan yang layak dan patut diberikan kepada pemimpin yang mau bersepatu Tuhan.
Wallahu alam bissawab.
Rudiansyah (Pemerhati Politik)


Read On 0 komentar

Mensyukuri Nikmat Allah

05.09
Bersyukur kepada Allah SWT atas segala nikmat dan karunianya yang telah diberikan-Nya menjadi keharusan manusia, baik itu dilihat dari sudut fitrahnya, maupun berdasar nash syara’ atau hukum Islam (Al-Quran dan al Hadits).

Jika nikmat yang kita peroleh itu adalah ilmu pengetahuan, maka manusia harus memanfaatkannya untuk keselamatan, kebahagiaan dan kesejahteraan manusia serta mengajarkannya kepada orang lain. Wujud syukur kepada Allah SWT yang nyata ialah melaksanakan segala apa yang diperintahkan dan menjauhi segala yang dilarang oleh Allah SWT. Disamping itu, bila kita mendapat rezeki dari Allah sekecil apapun itu penting untuk mengucapkan rasa syukur kepada-Nya dan menyedekahkan sebagian kepada fakir miskin.

Bagaimana pula dengan nikmat yang diberikan berupa anggota tubuh yang sempurna? Imam Al Ghazali menegaskan, mensyukuri anggota tubuh yang diberikan Allah SWT meliputi tujuh anggota yang penting. Yakni, mata: bentuk rasa syukur berupa nikmat ini dengan tidak memepergunakannya untuk melihat hal-hal yang maksiat.

Selanjutnya, telinga: yang diberi fungsi untuk digunakan mendengar hal-hal yang baik dan tidak mempergunakannya untuk hal-hal yang tidak boleh didengar. Lidah: digunakan untuk mengucapkan hal-hal yang baik, berkata jujur dan sopan dan tentunya bukan mengucapkan hal yang s01ebaliknya. Memperbanyak mengucapkan zikir, puji-pujian kepada Allah SWT dan mengungkapkan nikmat-nikmat yang diberikan Tuhan sesuai dengan firmannya dalam surat ad Duha, ayat 11 yang artinya: “Dan terhadap nikmat Tuhanmu maka hendaklah kamu menyebut-nyebutnya (dengan bersyukur)”.

Tangan: digunakan untuk melakukan kebaikan-kebaikan, menolong orang lain, dan mengerjakan pekerjaan yang bermanfaat. Bukan mempergunakannya untuk melakukan hal-hal yang haram. Kaki: digunakan untuk berjalan ke tempat-tempat yang baik, seperti masjid, berhaji ke Baitullah (Ka’bah) jika sudah mampu, mencari rezeki yang halal dan menolong sesama umat manusia.

Perut: merupakan suatu tempat menampung dan mengolah makanan-makanan yang kita makan yang tentunya halal lagi baik dan tidak berlebih-lebihan (mubazir). Makanan dimakan sekedar menguatkan tubuh dan tentunya bisa melakukan aktivitas apapun apalagi untuk beribadat kepada Allah SWT. Dan yang terakhir adalah Kemaluan (seksual): dipergunakan dijalan yang diridhoi Allah SWT (hanya bagi suami istri) dan disertai dengan niat memelihara diri dari perbuatan yang haram dan merugikan baik itu diri sendiri maupun orang lain yang ujung-ujungnya hanyalah penyesalan.

Disamping itu, syukur kepada Allah dapat dilakukan dengan melakukan sujud syukur setelah seseorang mendapat nikmat dalam bentuk apapun, maupun karena lolos dari musibah dan bencana. Sujud itu hanya dilakukan sekali dan diluar shalat. Sebuah hadits riwayat Abu Dawud disebutkan: “apabila Nabi Muhammad SAW memperoleh sesuatu yang menggembirakan, ia tunduk bersujud karena Allah SWT.”

Manfaat yang kita peroleh dari tindakan sujud sebenarnya dirasakan manusia yang bersangkutan, antara lain untuk mengekalkan nikmat yang ada dan menambah nikmat itu dengan nikmat lain yang berlimpah ruah. Allah SWT berfirman dalam surat Ibrahim ayat 7 yang artinya: “Sesungguhnya jika kamu bersyukur, pasti kami akan menambahkan nikmat kepadamu dan jika kamu mengingkari (nikmatku), maka sesugguhnya azab-Ku sangat pedih.” Maksudnya, apabila orang bersyukur atas nikmat Allah SWT, maka akan diberi-Nya tambahan nikmat. Sebaliknya, orang yang tidak mau bersyukur (kufur nikmat) akan mendapat siksa yang pedih. Sumber: Ensiklopedia Islam, Dewan Redaksi Ensiklopedia Islam, Cetakan 2, Jakarta.
Read On 0 komentar

Kamar Yang Menjadi Penjara

05.03
Raden Ajeng Kartini lahir di Mayong, Jepara 21 April 1879 dari pasangan Raden Mas Adipati Aryo Sosroningrat dan Ngasirah. Dalam tubuhnya mengalir darah biru. Ayahnya konon memiliki garis keturunan dari salah seorang raja Jawa. Kartini dididik dalam lingkungan amtenar yang menjunjung tinggi pendidikan. Kedua pamannya menjabat Bupati Demak dan Pati.

Lingkungan keluarga ini membuat Kartini hidup berkecukupan, tidak sebagaimana yang dirasakan warga pribumi kebanyakan. Namun semua itu berlawanan dengan dirinya. Lingkungan yang sangat fiodolistik justru telah memenjarakannya. Di ruang kamar yang berada dibagian timur Rumah Dinas Bupati Rembang, wanita ini menghabiskan waktunya hingga menemui ajal. Kamar ini telah menjadi penjara bagi pemikirannya. Ketika Kami masuk, banyak sebagian barang milik pribadi Kartini yang masih tersimpan dan terawat dengan baik. Semisal alat pembatik, tempat sirih hingga meja rias. Di tempat tidur ini Kartini melahirkan putra tunggalnya Susalit. Namun 4 hari kemudian, ia menghembuskan napasnya yang terakhir juga ditempat tidur ini.

Di kamar ini juga terpampang lukisan tiga angsa, hasil goresan tangan Kartini. Lukisan ini melambangkan 3 serangkai Kartini Rukmini dan Kardinah. Lukisan ini menunjukkan sisi lain dari kemampuan intelektualnya. Salah satu peninggalan Kartini adalah sekolah yang ia dirikan. Yang terletak di sebelah timur rumah kediamannya. Sekolah ini didirikan setelah ia mendapat ijin dari suaminya. Karena kodratnya sebagai wanita, Kartini gagal mengeyam pendidikan tinggi. Usia 12 tahun, ia harus berhenti sekolah karena sudah harus dipingit.

Setelah menikah tahun 1903, ia juga gagal melanjutkan study menjadi guru di Betawi. Karena jasanya yang besar, pada tanggal 2 Mei 1964, melalui Keputusan Presiden Pemerintah menganugerahi Kartini gelar Pahlawan Kemerdekaan dan menetapkan hari kelahirannya diperingati setiap tahun sebagai hari besar. Namun sosok Kartini belakangan dipersoalkan.

Kartini dinilai tidak pantas disejajarkan dengan pahlawan wanita yang lain. Ia adalah orang Belanda yang diam melihat rakyatnya ditindas. Kartini berjuang hanya untuk Jepara dan Rembang. Panggil Aku Kartini 105 lembar surat-surat yang ditulis Kartini adalah peninggalan yang tidak ternilai. Surat-surat ini tahun 1911 dibukukan oleh JH Abendanon, mantan Direktur Departemen Pengajaran dan Ibadat Hindia Belanda. Dalam surat-suratnya, Kartini menyerang fiudalisme yang membelengu rakyatnya saat itu. Ia seolah meminta pertolongan dari luar untuk membebaskan kaumnya dari budaya Jawa yang saat itu melarang wanita bersekolah.
April 2008
Read On 0 komentar

Sekitar Sebulan Lagi, Adab Adakan Pemilihan Ulang

04.51
Suasana berkabung masih mewarnai ruangan Faklultas Adab dan Humaniora UIN Alauddin Makassar, kamis (24/4). Pada selasa 22 April lalu, tepatnya pada pelantikan Dekan UIN di Kampus II, Dekan terpilih Fakultas Adab dan Humaniora, Drs. H. Mas Alim Katu, M.Ag berpulang kerahmatullah yang seharusnya dilantik pada hari itu. Beliau sempat dirawat di rumah sakit Pelamonia karena terdapat kelainan pada usus.

Saat ini, telah diterima Surat Keputusan (SK) Rektor tentang pelaksana harian untuk mempersiapkan pemilihan ulang. Rencananya pada Jumat (25/4) pihak Fakultas akan adakan rapat penyusunan pemilihan anggota senat dan pendaftaran calon dekan. Setidaknya, kurang lebih satu bulan lagi akan ada pengganti Almarhum calon terpilih.

Mengenai Mantan dua periode Dekan Fakultas Adab dan Humaniora, Drs. H. Abd. Rauf Aliah, M.Ag. setelah dikonfirmasi masalah maju tidaknya menjadi calon dekan, mengaku sudah tidak akan mencalonkan diri lagi. Mengingat dua periode duduk dikursi dekan telah dirasakannya.

Kehilangan seorang pemimpin sepertinya menjadi ujian bagi Fakultas ini. Di mata mantan Dekan periode lalu ini, Almarhum adalah pemimpin yang terbaik diantara yang terbaik.
(Thima’ & Fatma).
April 2008
Read On 0 komentar

PUISI EDISI III

04.48
Kaulah Segalanya
(Karya: Dewi)

Kau terlalu tinggi untuk selau kuraih
Kemarin tali kekangmu ada ditanganku
Tapi hari ini,
Kau berhasil kepakkan sayapmu
Dan pergi meninggalkanku

Kau telah memberiku saat-saat terbaik
Yang pernah kutaruh di dalam hatiku
Dan karena kaulah segalanya

Disini,
Dilembah kesunyian pekat
Diselubungi busuknya aroma maut
Yang menusuk. Kau lupakan aku
Dan mungkin sudah saatnya pergi

Ku seret langkahku yang berat
Meniggalkanmu
Sampai air mataku meninggalkan
jejak-jejak
Bahwa aku mencintaimu

Seperti gelap yang mencintai terang
Dan bila ajal meninggalkanku
Aku ingin terus melihatmu
Dari tempatku yang jauh
Dan dari sisiku yang gelap
***
Read On 0 komentar

Kampus STIEI Makassar Gelar Festival Band

04.40
Persiapan menyambut ajang festival band di Makassar tampaknya sudah memperlihatkan tanda-tanda akan suksesnya acara ini yang telah menghipnotis para indiers Makassar. Itu terlihat dari besarnya antusiasme peserta yang sudah terdaftar untuk ikut dalam festival band ini. Acara yang akan digelar pada 26 April mendatang ini diadakan oleh pengurus BEM (Badan Eksekutif Mahasiswa) Kampus STIEI (Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Indonesia).

Mereka sangat bahagia bisa menyelengarakan acara ini apalagi saat mendapat respon yang sangat baik dari indiers Makassar. Salah satu pengurus BEM yang menjadi panitia pengelenggara, Okha menuturkan, sampai saat ini band-band yang sudah terdaftar dalam ajang ini sudah cukup banyak seperti salah satu band asal Palu (Kampus UNN Tadulako) yang menamakan diri Virgin Band. “Band ini adalah pemenang pada ajang festival Djarum Black yang diadakan tahun lalu,” terangnya.

Selain Virgin Band, ada juga band dari komunitas anak-anak Rajawali—Cenderawasih (AVG Band) yang pernah mendapatkan penghargaan lagu terbaik dalam ajang Yamaha Free Your Soul. Selain itu, masih banyak lagi band-band dari Makassar bahkan dari luar kota Makassar itu sendiri. Ada band yang berasal dari Pangkep, Maros, Pare-Pare, juga dari Sidrap yang telah menyempatkan diri untuk mendaftar dan menjadi peserta dalam ajang bergensi ini.

Festival ini rencananya akan menghadirkan salah satu grup band papan atas yaitu Lobow, juga salah satu band Indie asal Bandung yang mengatasnamakan diri “Efek Rumah Kaca” sebagai bintang tamu. Nampaknya acara seperti ini perlu untuk dipertahankan dan harus lebih sering selenggarakan.Karena tentunya akan menghasilkan pengaruh positif kepada pecinta band dan memberikan keyakinan kepada anak-anak band Makassar agar lebih berani untuk membuka diri dan terus berkarya apapun kendala yang harus dihadapi.

Okha menambahkan, “mudah-mudahan festival yang nantinya akan digelar beberapa hari mendatang ini, bisa lebih memuaskan dari yang diharapkan dan tentunya berjalan dengan baik. Dan maju terus para Indiers Makassar,” harapnya. (Dewil)
APRIL 2008 M
Read On 0 komentar

Seni eSA Siapkan 3 Film Indie

05.10
Penggarapan film sepertinya sudah menjadi rutinitas tersendiri buat salah satu UKM (Unit Kegiatan Mahasiswa) di UIN. Tentunya UKM ini labih banyak bergerak dibidang seni. Apalagi bicara masalah film berarti berbicara tentang acting. Sebut saja UKM Seni yang sudah beberapa kali berganti nama ini hingga akhirnya menetapkan menjadi eSA.

Setelah berhasil menjadi juara lewat filam “Bunga Tidur” kembali kini eSA kembali mempersembahkan karya-karya terbaiknya. Pastinya, ini juga untuk membuat nama kampus UIN Alauddin Makassar lebih harum, lebih dikenal oleh mahasiswa dan masyarakat.

Karya-karya yang mereka buat terdiri dari beberapa kriteria yang bisa diputar dalam bentuk kepingan CD. Untuk yang bertema kampus berjudul “My Spirit”. Dengan alur ceritanya menceritakan tentang seorang cewek remaja rahasia dan ada cowok yang mencintai seorang gadis tapi yang dicintai tidak merasakannya.

Film bertema komedi berjudul “KampusQu Ji”. Tiga huruf besar dari judul film tersebut adalah singkatan dari nama pemerannya ada King, Queen dan Jack. Namun, para pemainnya belum ada meski naskahnya sudah ditulis. Sedangkan film yang satunya bertemakan misteri yang berjudul “Lorong Hitam”. Lokasi-lokasi dalam film tersebut ada di kampus UIN, di kuburan juga di kos.

Selasa 11 maret yang lalu, Albar (panitia dalam penggarapan film Indie tersebut) mengungkapkan, “Buat para penggemar film yang ingin menyaksikan film Indie tersebut harus sabar, karena masih terkendala dana. Kendala kami adalah dana karena organisasi ini bukan organisasi nirlaba (komersil).”

“Kamera dan kaset sudah ada. Namun, yang mereka inginkan adalah kamera yang bisa ditarik dari low angel ke high angel seperti pada penggarapan film-film horor,” tambahnya.

Para pemeran dalam film ini bukan hanya dari anggota seni eSA, tapi juga yang bukan anggota. Tentunya mereka harus melalui proses casting terlebih dahulu. (Imah & Udin)

Read On 0 komentar

CHATTING

Label Cloud


Apresiasikan Kreasimu !!!

Situs Kreasi dibangun untuk memberi informasi seputar kampus UIN Alauddin Makassar. Selain itu, Situs ini juga dibangun untuk menampung aspirasi Masyarakat UIN baik itu Rektor, Pembantu rektor, Dosen, Pegawai, Mahasiswa, Pengamat akademis, sampai pada masyarakat umum yang ingin berkomentar tentang masalah seputar pendidikan.

Untuk itu, kami dari Team Kreasi menerima tulisan anda untuk dimuat di situs ini. baik itu berupa Artikel, opini, berita, hingga keluh kesah tentang masalah Kampus UIN.

Apresiasi anda adalah wujud kreasi dalam mengembangkan UIN Alauddin kedepan. Kirimkan tulisan anda dan biarkan Dunia membacanya !

Tulisan dikirim ke Alamat email berikut :

kreasi_s4.kirimtulisan@blogger.com
cantumkan Nama, Alamat, dan Profesi anda.
Terima kasih,


Team Kreasi

About Kreasi

Foto saya
Media yang muncul atas dasar Kreatifitas yang tak terbendung dari sebuah tim Bernama S_4.

Kreasi Lovers

Info Beasiswa

More About Phone