#

Kreasi
Berita seputar Kampus Universitas Islam Negeri (UIN) Alauddin Makassar

Pemilma akhir januari

Pesta demokrasi UIN Alauddin sudah hampir tiba. Pemilma rencananya akan di laksanakan sebelum mahasiswa libur semester. Untuk menunggu waktu yang pasti, panitia Lembaga Peneyelenggara Pemilma (LPP) menunggu SK kepanitian dari pihak rektorat. Terkait dengan keterlambatan pemilma tahun ini, seperti di jelaskan pembantu rektor bidan kemhasiswaan, Drs. Salehuddin Yasin, M.Ag di kediamannya kemarin mengatakan, hal ini di sebabkan adanya sistem kombinasi yang di tawarkan pihak rekotorat terhadap mahasiswa. Sistem kombinasi tersebut berupa perwakilan dari tiap ketua tingkat untuk memilih ketua HMJ. Dan tiap perwakilan HMJ memilih BEM-F. Serta perwakilan BEM-F memilih BEM-U. Karena sistem kombinasi yang di tawarkan di tolak mahasiswa saat lokakarya UIN di Kopertais. Maka sistem pemilihan tahun ini kembali seperti tahun lalu.

Alasan mengapa Pemilma tahun ini agak lambat dibanding tahun sebelumnya, lanjut Salehuddin karena sistem kombinasi yang di tawarkan di tolak mahasiswa. Sehingga otomatis mengubah persiapan yang telah di rencanakan. Dan memerlukan waktu yang agak lama.

Kepanitiaan LPP

Menurut Salehuddin ketika ditanya mengenai panitia LPP mengatakan, panitia LPP terdiri dari tiga utusan Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Universitas, dan tujuh utusan BEM-Fakultas. Panitia inilah yang akan memandu jalannya Pemilma. Nama-nama panitia LPP baru kemarin rampung di setor dari masing-masing utusan. Mengenai mekanisme pendaftaran kandidat HMJ maupun BEM, lanjut Salehuddin. Kandidat dalam mendaftarkan diri harus di sertai dengan transkrip nilai dan surat berkelakuan baik dari jurusan. (Abd.Rauf)
0 komentar:

Posting Komentar

CHATTING

Label Cloud


Apresiasikan Kreasimu !!!

Situs Kreasi dibangun untuk memberi informasi seputar kampus UIN Alauddin Makassar. Selain itu, Situs ini juga dibangun untuk menampung aspirasi Masyarakat UIN baik itu Rektor, Pembantu rektor, Dosen, Pegawai, Mahasiswa, Pengamat akademis, sampai pada masyarakat umum yang ingin berkomentar tentang masalah seputar pendidikan.

Untuk itu, kami dari Team Kreasi menerima tulisan anda untuk dimuat di situs ini. baik itu berupa Artikel, opini, berita, hingga keluh kesah tentang masalah Kampus UIN.

Apresiasi anda adalah wujud kreasi dalam mengembangkan UIN Alauddin kedepan. Kirimkan tulisan anda dan biarkan Dunia membacanya !

Tulisan dikirim ke Alamat email berikut :

kreasi_s4.kirimtulisan@blogger.com
cantumkan Nama, Alamat, dan Profesi anda.
Terima kasih,


Team Kreasi

About Kreasi

Foto saya
Media yang muncul atas dasar Kreatifitas yang tak terbendung dari sebuah tim Bernama S_4.

Kreasi Lovers

Info Beasiswa

More About Phone